MOZAIK ISLAM

Doa Agar Terhindar dari Neraka

ASSAJIDIN.COM — Di akhirat, setiap Muslim percaya bahwa tidak ada seorang pun yang bisa menolak siksa api neraka. Hanya amal perbuatannya-lah yang bisa menolongnya di hari pembalasan.

Gambaran neraka yang mengerikan menjadi peringatan bagi setiap orang beriman agar tidak tergoda bujukan setan dan terjerumus pada kesesatan. Bahkan para nabi telah mengajarkan pada manusia untuk selalu memanjatkan doa agar terhindar dari api neraka.

Lantas bagaimana bacaan doa agar terhindar dari api neraka? Simak jawabannya di bawah ini!

 

Sebelum mengetahui bacaan doa agar terhindar dari api neraka, alangkah baiknya kita juga memahami jenis-jenisnya. Terdapat delapan nama neraka yang dipercaya oleh umat Islam berdasarkan kitab suci Al-Quran.

Jahannam yaitu neraka yang berada di tingkat paling tinggi dan diisi oleh orang-orang yang melakukan dosa besar.

Lazhaa yaitu neraka yang berkobar sangat hebat dan menyala-nyala diperuntukkan bagi orang yang berpaling dari risalah Rasulullah SAW dan menolak tauhid serta enggan bersedekah.

Hutamah yaitu neraka yang akan menghancurkan penghuninya kelak dengan membakar tubuh mulai kedua kaki hingga ulu hati. Orang yang suka mencela dan mengumpat akan berada di dalamnya.

Wail yaitu neraka yang diperuntukkan bagi orang-orang yang culas, mengurangi timbangan, calo barang dagangan untuk mendapatkan untung berlipat, penipu, dan tidak mau sholat fardhu.

Sa’ir adalah neraka dengan kobaran api menyala-nyala sejak diciptakannya. Di dalamnya juga dipenuhi tali, rantai, ular, kalajengking dan belenggu-belenggu lainnya. Orang yang tidak membayar zakat, memakan harta anak yatim, menentang dakwah nabi dan rasul, koruptor, dan mendustakan hari kiamat akan menjadi penghuninya.

Lihat Juga :  Keutamaan Kalimat Tahlil, Pelindung Godaan Setan hingga Jadi Kunci Surga

Saqar ialah neraka yang panas dan bisa membakar apa saja yang akan dihuni orang-ornag sombong, tidak pernah sholat, tidak pernah memberi makan orang miskin hingga mendustakan Al-Quran.

Jahim ialah neraka yang dipenuhi bara api sangat besar dengan penuh jurang-jurang besar. Penghuninya adalah orang-orang musyrik, para pendusta firman-Nya, mendurhakai-Nya, dan melupakan urusan akhirat karena urusan duniawi.

Hawiyah adalah neraka yang memiliki dasar sangat dalam hingga tak diketahui keraknya. Ini adalah tempat yang sangat panas. Orang-orang yang ringan timbangan amal baiknya akan menjadi calon penghuninya.

Doa agar Terhindar dari Api Neraka
Setelah mengetahui nama dan pengertian neraka di atas, kiranya membuat kita berpikir betapa balasan di akhirat nyata adanya. Dengan demikian tak ada alasan bagi kita untuk memeprbanyak ibadah dan amal kebajikan.

Selain itu, mohonlah kepada Allah SWT agar dijauhkan dari siksa api neraka. Banyak doa yang bisa kamu agar terhindar dari api neraka. Di antara doa agar terhindar dari api neraka tercantum dalam Surat Ali Imron ayat 191 ini:

Doa Agar Tidak Kepanasan Saat Haji dan Cara Mengantisipasinya
رَبَّنَا مَا خَلَقْتَ هٰذَا بَاطِلًاۚ سُبْحٰنَكَ فَقِنَا عَذَابَ النَّارِ

Rabbana maa kholaqta hadza bathila subhanaka faqina adzaban nar

Lihat Juga :  Menebar Kebaikan Bersama Komunitas #YukNgajiPalembang

Artinya:

“ Ya Tuhan kami, tidaklah Engkau menciptakan semua ini sia-sia; Mahasuci Engkau, lindungilah kami dari azab neraka.”

Doa agar Terhindar dari Api Neraka Lainnya
Catatan amal kebaikan selama di dunia bisa menyelamatkan kita dari siksa api neraka. Karena pedihnya siksa api neraka, Rasulullah SAW membaca doa berikut ini setiap hendak tidur agar terbebas dari api neraka.

Allahumma qini ‘adzabika yauma tab’atsu ‘ibadaka.

Cara dan Doa Minta Dimantapkan Hati dalam Berhaji, Langkah Spiritual Menuju Tanah Suci
Artinya:

” Ya Allah, lindungilah aku dari siksa-Mu pada hari Engkau bangkitkan para hamba-Mu.”

Selain membaca doa tersebut, Sahabat Dream bisa menambahkan dzikir berikut ini sebagai doa agar diselamatkan dari api neraka oleh Allah SWT.

اللَّهُمَّ أَجِرْنِي مِنَ النَّارِ

Allahumma ajirni minan nari.

Artinya:

” Ya Allah, lindungilah aku dari api neraka.”

Demikian itulah beberapa doa agar terhindar dari api neraka. Rasulullah SAW sebagai manusia suci yang sudah dijamin masuk surga saja masih selalu membaca doa agar terhindar dari api neraka. Lantas bagaimana dengan kita yang setiap harinya berlumuran dosa dan khilaf?

Maka bacalah doa agar terhindar dari api neraka yang sudah disebutkan di atas dengan penuh harap kepada Tuhan Yang Maha Esa. Selain itu, perbanyak ibadah dan amal kebaikan kepada alam dan sesama makhluk juga membantu kita untuk menghindari siksaan-Nya. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button