Jiwa RA Kartini Kekinian Harus Lebih Kreatif

ASSAJIDIN.COM — Ingin membangun jiwa dengan semangat kepahlawanan RA Kartini di era milenial, Wanita Kreatif Sriwijaya (WKS) membagikan ratusan bunga kepada pengguna jalan di simpang lampu merah Demang Lebar Daun, Selasa (23/04/19).
Ketua WKS Aas Ariska mengatakan kegiatan membagikan bunga terbuat dari koran-koran yang sudah tidak terpakai, dengan ditempelkan permen serta tidak lupa pesan kepada seluruh wanita yang membaca, agar ingat bahwa wanita memiliki keistimewaan sendiri.
Selain itu, Aas melihat sejarah perjuangan RA. Kartini dalam hak-hak wanita. Emansipasi yang dari awal diperjuangkannya harus tetap diselaraskan pada era digital saat ini. “Membangun jiwa wanita-wanita agar menjadi lebih kreatif di zaman milenial seperti ini,” katanya.
Menurutnya, kreativitas harus tetap dimiliki oleh para wanita meski telah menjadi ibu rumah tangga sekalipun.
“Akibat diskriminasi tersebut R.A Kartini menindak dan menuntut hak wanita untuk menerima pendidikan juga seperti kaum lelaki,” tambahnya.
Selanjutnya, WKS akan menggelar beberapa kegiatan dengan mengajak wanita untuk turut andil di dalamnya. Seperti kegiatan seminar dan talkshow, membuat kerajinan tangan dari berbagai barang-barang yang didaur ulang. “Selain itu juga melakukan hal yang positif lainnya, agar wanita mendapatkan pendidikan dan ilmu sebagai bekal untuk dikembangkan sendiri nantinya,” katanya. (*)
Reporter : Maya Citra Rosa