PENDIDIKANUncategorized

FLP Kejar Peningkatan Literasi Palembang

PALEMBANG, AsSAJIDIN.COm – Ketua Forum Lingkar Pena (FLP) Wilayah Sumatera Selatan, Nurhidayati mengatakan, berdasarkan survei internasional, pada tahun 2012 – 2015 Indonesia kembali menjadi peringkat dua terbawah untuk budaya literasi. Karena itu, organisasi penulis ini terus berupaya menggandeng berbagai instansi untuk menjadikan negara ini bisa naik peringkat. “Dengan banyak upaya, kita harus bisa jadi peringkat kedua teratas,”cetusnya.

 

Adapun acara Milad dan Muswil ini untuk memilih Ketua FLP Wilayah Sumsel periode 2017 – 2019. Rangkaian acara dimulai dengan Seminar Parenting Nasional yang terbuka untuk umum di hari Sabtu 23 Desember, dilanjutkan dengan Pembukaan Muswil pada hari yang sama. Sementara untuk anggota FLP sendiri, selain sidang Muswil yang dihadiri delegasi dari 9 cabang di Sumsel, digelar pula seminar penulisan novel dan travel writing di malam hari dengan rute ke beberapa wisata sejarah di Palembang.

Lihat Juga :  Idul Adha Warga Banyak Mudik, Tiket KA hingga H-2 Habis Terjual

“Muswil tahun ini cukup berbeda dibandingkan Muswil tahun-tahun sebelumnya, perwakilan dari 9 cabang hadir, mulai dari Palembang, Ogan Ilir, sampai Prabumulih. Lalu pihak BPP FLP dan sejumlah undangan mitra juga hadir,”sebut Ida.

Sementara itu, Ketua Dewan Kesenian Palembang (DKP) Vebri Alintani yang hadir membuka Muswil mengatakan, pihaknya cukup menyambut baik komunitas menulis seperti FLP yang giat menyuarakan tentang literasi. Apalagi jika penulisan tersebut menyangkut seni dan budaya di Sumsel. “Kami bangga dan tentu kami dukung upaya menumbuhkan kembali budaya membaca dan menulis,”ucap Vebri.

Lihat Juga :  Workout Routine for Big Forearms and a Crushing Grip

Perayaan Milad ke-17 FLP Sumsel ditandai dengan makan bersama tumpeng pempek. Perwakilan BPP FLP Maimon Herawati menyambut antusias perayaan yang tak biasa itu. “Ini unik, tumpengnya pempek, khas Palembang sekali,”katanya. (*)

 

Penulis: yulia savitri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button