Amalan Bagi Pria di Hari Jumat, Ternyata Bisa Membersihkan Dosa yang Telah Lalu

ASSAJIDIN.COM — Amalan di hari Jumat ada banyak sebab hari itu adalah hari yang memiliki arti yang istimewa bagi umat Islam.
Amalah di hari Jumat itu salah satu satunya bagi pria, ada keutamaan mengerjakan ibadah dengan sunnah yang dianjurkan oleh Nabi.
Bagi seorang pria, amalan di hari Jumat bisa membersihkan dosa yang telah lalu jika dikerjakan dengan ikhlas karena Allah dan untuk berserah diri.
Meski setiap hari dianjur untuk terus memperbanyak ibadah, pada hari Jumat ternyata memiliki keutamaan berdasarkan hadits.
Imam Ibnul Qayyim Al Jauziyah rahimahullah dalam kitabnya Zadul Ma’ad memuat hadits-hadits tersebut hingga beliau berkesimpulan paling tidak ada 33 kekhususan hari Jumat dari hari-hari yang lain.
Nah, salah satu yang bisa dikerjakan oleh kaum pria dan juga sangat dianjurkan untuk dilakukan adalah salat Jumat.
Namun Sholat Jumat yang dimaksud tidak hanya sekedar sholat datang dan pulang namun juga ada sunnah dan ketentuan yang bila dikerjakan bisa menghapus dosa yang telah lalu.
Ustadz Khalid Basalamah mengatakan siapa yang mandi di hari Jumat dan mandi junub dengan bersih, menggunakan baju terbaiknya, minyak wangi terbaiknya, menyisir rambut dengan rapi.
Selain itu, pergi di awal waktu di hari Jumat, lalu dia salat yang Allah perintahkan yakni tahiyatul masjid, dengararkan khotib dan dia sholat jumat, maka dibersihkan dosa yang telah lalu.
Pembersihan dosa ini dikaitkan dengan mandi yang bersih, baju yang bersih, minyak wangi, sisir rambut yang rapi, ini bagian bagian dari syariat, dan jika dikerjakan dengan ikhlas mudah-mudahan Allah akan mengampuni dosa yang telah lalu. (reno)