RZ Sinergi Pengelolaan ZIS & Qurban dengan PW Salimah Sumatera Selatan

AsSAJIDIN.COM — Bertempat di Hotel Malaka Palembang saat Acara Silaturahmi Nasional PW Salimah Sumsel memberikan Plakat Ucapan Terimah Kasih Kepada Rumah Zakat yang sudah menjadi Mitra Salimah dalam menyalurkan Dana ZIS dan Penyaluran Qurban. Melalui Program Superqurban dalam betuk Kornet dan Rendang kurban yang di distribusikan ke seluruh Daerah di Sumatera selatan. Jum’at (30/3).
Ketua Perwakilan Rumah Zakat Sumsel Hadi Yudasta menyampaikan sinergi antara Rumah Zakat dan PW Salimah Sumsel sudah banyak memberikan kebahagiaan untuk sesama, 2017 Alhamdulillah Total Dana Qurban senilai 5 Ekor sapi dari Anggota Salimah berhasil terkumpulkan dan di donasikan ke Rumah Zakat untuk di Olah Menjadi Rendang dan Kornet Superqurban.
Alhamdulillah Harapan kami dengan sinergi ini kita berupaya untuk menjadikan Penerima Manfaat Berdaya, Berdaya Ekonominya, Berdaya Pendidikannya dan Berdaya Lingkungannya serta Berdaya semua Aspek Kehidupannya.” Ujar Hadi.
Sementara itu Ketua PW Salimah Sumsel, Dra. Hj. Aspi Zaitun menyampaikan ” Terima Kasih kepada Rumah Zakat yang sudah bersedia menjadi Mitra PW Salimah dalam Optimalisasi Penghimpunan dan Penyaluran ZIS dan Qurban Anggota-angota Salimah. Kedepan Semoga Sinergi ini tetap terjalin dan bisa lebih banyak lagi membantu Orang-orang yg membutuhkan”. tutup Aspi.(*)
Penulis: Nisria/rilis