MUSLIMAH

Muslimah Harus Jaga Kebersihan Gigi dan Mulut

 

AsSAJIDIN.COM — Muslimah yang baik dan cerdas akan menjaga mulut dan giginya, selain untuk tidak berkata kata buruk juga tidak membiarkan bau sedap muncul dari mulutnya.

“Muslimah juga harus perhatian terhadap kebersihan dan kesehatan giginya yakni dengan rajin sikat gigi dan tidak boleh malas, jangan sampai karena malas sikat gigi bisa mendatangkan mudhorot yakni gigi berlubanh dan mudah sakit,”kata Ustadzah ferihana dalam akun instagram miliknya, Jumat (14/02).

Jangan sampai kemalasan kita menjaga kebersihan gigi dan mulut sehingga menimbulkan bau dan melukai orang lain karena bau dari mulut kita.

Lihat Juga :  Potong Kuku atau Potong Rambut Saat Haid Dilarang dalam Islam?

Tidak lupa untuk menyikat gigi dan membersihkan gigi setiap hari baik dengan sikat gigi ataupun dengan siwak.

Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :
“Siwak membuat bersih mulut dan mendatangkan ridho Allah” (H.R Ahmad, shahih)

Lalu, apakah diperboleh siwak menggunakan sikat gigi dan pasta?
Dianjurkan siwak menggunakan kayu arak jika tidak ada maka boleh menggunakan benda lain yang bisa membersihkan gigi dan mulut. Termasuk dalam hal ini menggunakan sikat gigi dan pasta gigi. (Shahih Fiqhu Sunnah) Wallahu’alam. (*/tri jumartini)

Back to top button