Polrestabes Palembang Terjunkan 450 Personil untuk Kegiatan Ziarah Kubro Palembang

ASSAJIDIN.COM –Menjelang kegiatan Ziarah Kubro yang akan berlangsung selama Tiga hari, mulai dari 1 maret dan puncaknya di tanggal 3 Maret 2024 , Polrestabes Palembang, akan menerjunkan 450 personil guna melakukan pengamanan dan juga pengaturan arus lalulintas di sekitar tempat kegiatan Ziarah Kubra.
Hal tersebut di ungkapkan langsung Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Harryo Sugihartono, yang di temui di sela-sela kegiatan nya, pada Kamis ( 28/02/2024) .
“Kita akan lakukan pengamanan ditebalkan dan juga pengalihan arus lalulintas juga akan kita terapkan , ” Ungkap Kapolrestabes
Masih di katakan Kapolres, masyarakat kota Palembang dalam tiga hari nanti, masyarakat khusunya para pengendara yang hendak melewati jalan tempat berlangsungnya kegiatan Ziarah Kubro untuk mencari jalan alternatif .
“Kita himbau kepada masyarakat untuk mencari jalur alternatif lain, pada saat kegiatan berlangsung, agar terhindar dari kemacetan, ” Pungkasnya.
“Dan kami mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga Kamtibcarlantas sekiranya masyarakat tidak sempat hadir cukup berdoa di tempat masing-masing,” tutupnya. (YOLA)