Sensasi Bakso Lobster, Rasakan Bedanya Dibanding Bakso Biasa

ASSAJIDIN.COM – Bakso daging merupakan salah satu kuliner khas yang telah merambah luas di Indonesia. Namun beberapa terakhir ini, pelaku usaha kuliner melakukan inovasi dan berkreasi agar tetap menarik perhatian konsumen.
Jejen Arisandi, pemilik Bakso Jawara di Cafe Gemilang Palembang, memberikan menu baru bakso dengan lobster atau udang besar.
Bakso lobster milik gerai bakso jawara itu ternyata telah berdiri sejak Juli 2020. Sebelumnya, setahun terakhir gerai tersebut merupakan pelopor bakso tulang rusuk di Palembang.
Dalam sehari, bakso lobster dapat laku terjual hingga 500 ekor atau sebanyak 40 kilogram. Lobster sendiri mengambil langsung dari Kalimantan.
“Kita pilih lobster, karena penyajiannya tidak rumit. Terus inovasi bakso seafood kan belum ada. sebelumnya, lobster dibersihkan dengan membuang kotoran di bagian kepala,” kata Arisandi, Senin (7/9/2020).
Dalam satu porsi bakso lobster, tersaji dengan kuah kaldu, mi kuning dan putih, daun sop, bawang goreng, bakso daging kecil, dan satu bakso rusuk berukuran sedang. Jika menyukai pedas, penikmat bakso bisa menambahkan sambal sesuai selera atau mencampurkan kecap manis dan saus tomat.
Bagian badan Lobster dibalut dengan daging sapi yang sudah diolah menjadi bakso, tak lupa bagian kepala lobster juga diisi olahan bakso sehingga cita rasa manis bercampur dengan daging dan sapi giling yang sudah diolah menjadi bakso.
Untuk proses pembuatan adonan bakso sama seperti bakso lainnya. Yang membedakan terlebih dahulu membersihkan Lobster dengan memotong bagian kepala dan badan Lobster. Dalam pembuatannya, Arisandi tidak membutuhkan banyak air karena bakal membuat leher lobster mudah lepas atau patah.
Selanjutnya dicuci bersih lalu lobster direbus hingga setengah matang. Kemudian lanjut dengan membalut lobster dengan adonan bakso sapi. Lalu rebus kembali agar tidak ada aroma anyir dan siap disajikan.
Salah satu pengunjung, Tini mengungkapkan pertama kalinya ia mencicipi bakso variasi lobster di Palembang.
“Teksturnya tampak keras, setelah digigit, begitu garing dan bisa dinikmati. Serta, aroma kaldu hangat yang harum,”katanya.
Satu mangkuk bakso lobster berkisaran Rp 40.000 – 50.000 tergantung jenis bakso lobsternya.
Khusus usaha di Gerai Bakso Jawara, pelayanan mulai dibuka jam 10 pagi hingga pukul 5 sore. Bila pembeli tidak sempat datang langsung ke lokasi untuk menikmati bakso lobster. Gerai bakso jawara juga dapat dipesan online melalui aplikasi Ojek Online. (*)
Penulis : trijumartini