MOZAIK ISLAM

Ustad Agus Jumadi Ajak Benahi Manajemen Rumah Tahfidz Agar Lahir Generasi Qurani Sesuai Harapan

ASSAJIDIN.COM — PPPA Daarul Qur’an bersama Rumah Tahfidz Center mengadakan kegiatan Sarasehan dan Pelatihan Management Rumah Tahfidz se-Sumatera Selatan yang diselenggarakan di AZZA HOTEL Palembang pada hari Sabtu, 7 Maret 2020.

Agenda ini dihadiri oleh 63 orang pengajar ataupun pengurus dari 33 Rumah Tahfidz yang ada di Sumatera Selatan. Dalam agenda ini, Ustadz Agus Jumadi selaku Manager Rumah Tahfidz Center (RTC) memberikan materi terkait Panduan Program Rumah Tahfidz.

Tujuan diberikan materi tersebut sebagai sebuah wasilah bagi PPPA Daarul Qur’an untuk mensosialisasikan Rumah Tahfidz Daarul Qur’an dan mengadakan pelatihan management Rumah Tahfidz.

Lihat Juga :  Mengukur Diri, Jangan Besar Pasak daripada Tiang, Islam pun Mengajarkannya

Harapannya, para pengajar dan pengurus Rumah Tahfidz dapat mengelola dan mengatur dengan baik Rumah Tahfidznya sebagaimana yang diharapkan sehingga Rumah Tahfidz dapat melahirkan cikal bakal para penghafal Al-Qur’an.

Dengan lahirnya para penghafal Al-Quran, maka Insyaallah akan semakin banyak rumah tahfidz yang didirikan sehingga tujuan untuk mewujudkan “SUMSEL Satu Desa Satu Rumah Tahfidz” dapat terealisasikan dengan baik.

Sebagaimana yang disampaikan oleh Ustadz Agus Jumadi bahwa sebaik baiknya manusia adalah yang belajar dan mengajarkan Al-Qur’an. “Maka sudah sepatutnya Al-Qur’an adalah hal yang dapat menyatukan setiap manusia dimuka bumi ini untuk senantiasa beriman dan bertakwa kepada Allah SWT. (*/Sumber: rilis PPPA Daarulquran)

Back to top button