Innalillahi Wainna Ilaihi Rojiun, Istri Wakil Bupati Banyuasin Meninggal Dunia Setelah Dirawat 8 Hari di RS Jakarta
JAKARTA, AsSAJIDIN.COM — Innalillahi wainnailaihi rojiun. Setelah beberapa bulan lalu, istri bupati Banyuasin meninggal dunia, Banyuasin kembali berduka. Istri Wakil Bupati Banyuasin H Slamet SH, yakni Hj Maria Rohmina binti Abdul Hamid, meninggal dunia, Selasa (4/12/2018) Pukul 15.15 WIB. Kabar duka ini menyebar dengan cepat.
Staff Khusus Bupati Banyuasin, Syaifudin Zuhri menjelaskan, istri wakil bupati sempat delapan hari dirawat di Rumah Sakit Medistra Gatot Subroto Jalarta.
Maria Rohmina mengalami serangan darah tinggi pada 26 November 2018. Saat itu, Maria Rohmina menemani suaminya menghadiri acara Kemeenterian Dalam Negeri. Selesai acara malam itu, Maria Rohmina terkena serangan darah tinggi.
Sebelumnya memang ada riwayat penyakit darah tinggi. “Sempat dirawat kurang lebih delapan hari, pukul 15.15 tadi oleh dokter dinyatakan meninggal dunia,” Syaifudin.
Rencana jenazah akan dibawa ke rumah duka di Jalan Simpang Bakaran Plaju Darat. Kadis Kominfo Erwin Ibrahim lewat pesan group WA Banyuasin juga mengabarkan berita duka ini.
“Innalillahi wa innailahi rojiun, telah berpulang kerahmatullah Hj Maria rohmina Slamet, istri dari wakil bupati banyuasin pada pukul 15.15 di rumah sakit Medistra gatot Subroto jakarta.”
“Semoga Allah ta’ala memberikan sebaik baik tempat dan keluarga diberikan kesabaran. Amiin ya robbal alamin.(*/sumber: tribunsumsel.com)