Usianya Lima Tahun, Anak Ustaz Solmed Sudah Mondok di Pesantren
JAKARTA, AsSAJIDIN.COM – April Jasmine dan sang suami, Ustaz Solmed rupanya sangat ingin anak-anak mereka mendapatkan ilmu agama secara baik dan sempurna sejak kecil. Sebuah keputusan besar pun dibuat, yaitu mengirimkan putra pertama mereka, Sulthan Mahmoed Qusyairi ke pesantren.
Sebagai ibu, April tak memungkiri kalau dirinya mengalami kegalauan ketika akan mengirimkan Sulthan untuk belajar di pesantren. Ia sempat salat dan berdoa berkali-kali memohon petunjuk dari Allah.
Akhirnya, sebuah petunjuk datang dan April pun berusaha ikhlas untuk melepas Sulthan yang masih berusia 5 tahun belajar di pesantren. Saat mengantarkan sang putra, air mata April dan ustaz Solmed jatuh tak terbendung.
“Jujur seminggu sebelum Sulthan ke pesantren saya kepikiran, galau, nangis terus. Setiap malam saya curhat sama Allah, sampai saya mohon kalau ini pilihan terbaik turunkan hujan ya Allah…dan sy bangun subuh ternyata memang sudah turun hujan…Allah yang menjaga, Allah yang melindungi…air mata mommy akan mommy tahan agar kamu kuat, insya Allah ini yang terbaik,” tulis April di akun Instagramnya.
Ustaz Solmed pun merasakan hal yang sama. Ia berusaha tegar mengantarkan Sulthan ke pesantren. Dengan memohon lindungan Allah SWT, sang ayah berharap Sulthan bisa merasakan kesenangan saat berada di sana.
“Sulthan anak ku sayang, maafkan Ayah dan Mommy yg sudah menitipkanmu di Pesantren, Insya Allah kamu kuat, kamu pintar, kamu cerdas, Ayah dan Mommy ingin kamu jadi anak yang manfaat untuk diri, keluarga, Bangsa dan Agama. Yaa Allah jaga Sulthan selalu. Doakan sulthan ya semua sahabat dan saudara ku,” tulis ayah tiga anak ini di akun Instagramnya.
Kini Sulthan belajar agama Islam di pondok pesantren Tarbiyatul Wildan Nihayatul Amal Rawamerta, Karawang, Jawa Barat. Semoga menjadi anak saleh, Sulthan! (*/sumber: dream.co.id)