MOZAIK ISLAM

Yuk Saksikan Kepiawaian Peserta Lomba As SAJIDIN Menghafal Juz 30, Ada 126 Peserta Mendaftar

PALEMBANG, AsSAJIDIN.COM– Alhamdulillah, tercatat sebanyak 126 orang remaja penghafal alquran telah mendaftarkan dirinya ikut lomba As SAJIDIN MENGHAFAL Season 2, yang akan dilaksanakan Selasa, 8 Mei 2018 bertempat di Gedung Daarul Jannah Kompleks SIT Al Furqon, Palembang.

Ketua Panitia Pelaksana Wilga Emilson, S.Sos mengemukakan, hingga hari penutupan pendaftaran, Senin, 7 Mei 2018, pukul 16.00 Wib, jumlah peserta yang ikut lomba menghafal alquran juz 30 dalam rangka milad ke-4 tahun Media Islam As SAJIDIN sekaligus menyambut bulan suci Ramadhan 1439 H tersebut, memang sebanyak 126 orang, yang terdiri dari kategori taman kanak-kanak (TK), sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) serta sederajat.

Lihat Juga :  Quran in Word, Permudah Umat Muslim Mengkaji Alquran, Bisa Diunduh di Laman ini

“Ya..alhamdulillah, peserta cukup sesuai target, sampai detik-detik terakhir masih ada yang mau daftar, namun sudah keburu ditutup,” ujar Wilga yang didampingi Sekretaris Panitia Wilda Awwaliyah, S.Sos.

  

Dikatakan, jumlah peserta tersebut patut disyukuri mengingat hanya dua pekan dibukanya pendaftaran, dan syukurnya lagi ada peserta dari OKU Timur. Wilga menambahkan, para pemenang lomba akan diberikan penghargaan dengan total hadiah Rp 7 Juta, selain trophy dan piagam penghargaan. Dan lomba yang berlangsung sehari penuh dan dibuka langsung oleh Pemimpin Umum Media Islam As SAJIDIN Drs.H. Emil Rosmali, SH, MM.

Lihat Juga :  Temukan Hidayah Saat Terpuruk Fransissca Andhita Okky Sekeluarga Putuskan Masuk Islam

Wilga juga menyampaikan terima kasih banyak kepada semua pihak, terutama para sponsor baik lembaga dan pribadi yang ikut berdonasi dan berpartisipasi untuk menyukseskan acara lomba penghafal alquran tersebut. Peserta lomba akan dinilai oleh tim juri dari PPPA Daarul Qur’an Ustadz Yusuf Mansur cabang Palembang.

Dijelaskan, As SAJIDIN MENGHAFAL ini merupakan wujud nyata dari Media Islam As SAJIDIN untuk mengapresiasi para pemuda hafidz agar lebih semangat lagi dalam menghafalkan alquran. Kegiatan sudah dimulai sejak tahun 2017 lalu dan menjadi agenda rutin tahunan setiap milad As SAJIDIN.  (*)

Editor : Aspani Yasland

Back to top button